Menu

BMKG: Tiga Hotspot Masih Terdeteksi di Riau

Riki Ariyanto 17 Jun 2019, 13:46
Hotspot Riau masih terdeteksi (foto/ilustrasi)
Hotspot Riau masih terdeteksi (foto/ilustrasi)

RIAU24.COM - Senin 17 Juni 2019, Ada sejumlah hotspot atau titik panas yang dipantau Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG). Khususnya di wilayah Provinsi Riau masih terpantau tiga titik.

Seperti yang disampaikan Kepala Seksi (Kasi) Informasi BMKG Stasiun Pekanbaru, Marzuki. "Titik panas (hotspot) dengan tingkat kepercayaan di atas 18 titik. Tersebar di Sumut sembilan titik, Aceh enam titik, dan Riau tiga titik," sebutnya.

Sementara hotspot Riau itu tersebar di Bengkalis dua titik dan Rohil satu titik. Hanya saja hotspot dengan tjngkat kepercayaan di atas 70 persen hanya ada satu titik di Rohil.

Sementara suhu udara maksimal 34 derajat celcius. Tinggi gelombang untuk perairan di Riau pada umumnya berkisar antara 0.25 – 1.0 meter. 

Halaman: Lihat Semua