Menu

China Segera Operasikan Kapal Selam Nuklir Terbaru, Rudalnya Mampu Jangkau 4.500 mil

Satria Utama 7 May 2019, 12:51
 Kapal Selam Nuklir Terbaru China
Kapal Selam Nuklir Terbaru China

RIAU24.COM -  WASHINGTON - China telah meluncurkan dua kapal selam bertenaga nuklir dengan senjata rudal balistik atau SSBN. Laporan itu berdasarkan citra satelit akhir 2018 yang diperoleh Pentagon.

Menurut laporan Pentagon atau Departemen Pertahanan Amerika Serikat (AS) dua kapal selama itu adalah kapal Tipe 094 yang dibangun di Huludao di provinsi Liaoning, China utara. Keduanya belum memasuki layanan militer Beijing.

Dua kapal Tipe 094 itu akan menambah jumlah kapal selam kelas Jin China menjadi enam unit. Seperti dilansir sindonews, laporan Pentagon berjudul "China Military Power Report" itu dirilis 2 Mei lalu.

Laporan itu juga mengatakan bahwa China sedang merencanakan SSBN lainnya yang konstruksinya kemungkinan dimulai pada awal dekade berikutnya.

Kapal selam Tipe 094 akan menjadi penangkal nuklir berbasis laut pertama di China. Kapal itu dapat membawa hingga 12 rudal balistik JL-2. Rudal tersebut dilaporkan memiliki jangkauan sekitar 4.500 mil.

Sekadar diketahui, Beijing sedang meningkatkan opsinya untuk menginvasi Taiwan di masa depan. Begi Beijing, Taiwan yang mendapat pasokan senjata dari AS adalah provinsi China yang membangkang dan akan ditundukkan ke pangkuan negeri tirai bambu tersebut.

Halaman: 12Lihat Semua