Menu

Mantan Pendiri PAN ini Sebut Kubu 02 Tidak Punya Bukti Dalam Gugatan Pilpres di MK

Riko 19 Jun 2019, 06:18
Komentar Abdillah Toha soal sidang Pilpres di MK
Komentar Abdillah Toha soal sidang Pilpres di MK

RIAU24.COM -  Mantan Pendiri PAN Abdillah Toha ikut mengamati jalanya sidang kedua Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) di Mahkamah Konstitusi (MK). Meski tidak hadir, Dia menuduh kubu pengugat dalam ini Prabowo-Sandi tidak mempunyai bukti dukungan gugatanya dan hanya sebatas retorika kosong yang menguras waktu,  tenaga serta biaya negara. 

"Sejak awal saya sdh yakin 02 tak punya bukti utk dukung gugatannya. Dari sidang MK kemarin semakin jelas 02 gunakan MK sbg panggung politik dgn retorika kosong. Melayani capres 02 ini memang menguras waktu, tenaga, dan biaya negara. Selesai MK nanti apalagi kira2 skenario mereka, "kata Abdillah Toha di akun Twiternnya @AT_Abdillah Toha. Rabu 19 Juni 2019.

Mantan anggota DPR RI itu juga menyingung terkait 12 truk bukti kecurang pilpres yang dibawa ke MK. Yang menurutnya pernyataan itu adalah bentuk  permainan logika oleh ketua tim hukum 02.

"Tim Prabowo klaim bawa 12 truk berisi bukti tapi baru satu truk yang bisa diturunkan isinya karena capek. Mudah2an sisa yang 11 truk benar berisi bahan bukti, bukan batu" ujarnya

"Dan sekarang kita baru sadar bahwa ternyata bukti yang bertruk truk itu bukti jumlah orang yang hadir di kampanye Prabowo. Hebat juga logika ketua tim hukum 02 ini,"tambahnya.

Seperti diketahui Selasa, 18 Juni 2019, Mahkamah Konstitusi (MK) akan kembali menggelar sidang kedua sengketa Pilpres 2019. Ada tiga agenda pada sidang gugatan Pilpres 2019 yang kedua tersebut.

Halaman: 12Lihat Semua