Menu

Smartfren Umumkan Hasil RUPS Tahunan dan Luar Biasa, ini Hasilnya

M. Iqbal 28 Jun 2019, 15:35
RUPS Tahunan dan Luar Biasa PT Smartfren Telecom Tbk
RUPS Tahunan dan Luar Biasa PT Smartfren Telecom Tbk

Memberikan wewenang kepada Dewan Komisaris Perseroan untuk menetapkan honorarium serta persyaratan-persyaratan lain sehubungan dengan penunjukan dan pengangkatan Akuntan Publik tersebut.

Memberikan wewenang kepada Dewan Komisaris Perseroan untuk menetapkan gaji dan tunjangan bagi anggota Direksi Perseroan berdasarkan rekomendasi dari Komite Nominasi dan Remunerasi Perseroan.

Menetapkan besarnya honorarium bagi seluruh anggota Dewan Komisaris Perseroan untuk tahun buku 2019, dengan catatan jika terdapat kenaikan adalah maksimal sebesar 6% (enam persen) dari honorarium bulanan yang diterima pada tahun buku 2018 dengan memperhatikan ketentuan peraturan perundang-undangan yang berlaku di bidang ketenagakerjaan dan perpajakan.

Menerima baik dan menyetujui Laporan pertanggungjawaban realisasi penggunaan dana hasil Penawaran Umum Terbatas III Perseroan.

Tak hanya itu, adapun hasil dalam RUPS LB yang telah disetujui oleh para Pemegang Saham yakni, menyetujui pemberian kewenangan dan kuasa kepada Dewan Komisaris Perseroan untuk melaksanakan konversi Obligasi Wajib Konversi II Tahun 2014 (OWK 2014) menjadi saham baru seri C Perseroan, sesuai dengan ketentuan dalam Perjanjian Penerbitan Obligasi Wajib Konversi II Tahun 2014 Beserta Opsi Obligasi Wajib Konversi II PT Smartfren Telecom Tbk, dan setiap perubahannya (Perjanjian Penerbitan OWK 2014) yang telah mendapatkan persetujuan dari RUPSLB Perseroan tanggal 6 Juni 2014.

Menyetujui Pemberian kewenangan dan kuasa kepada Dewan Komisaris Perseroan untuk melaksanakan konversi Obligasi Wajib Konversi III tahun 2017 (OWK 2017) menjadi saham baru seri C Perseroan, sesuai dengan ketentuan dalam Perjanjian Penerbitan Obligasi Wajib Konversi III Tahun 2017 Beserta Opsi Obligasi Wajib Konversi III PT Smartfren Telecom Tbk, dan setiap perubahannya (Perjanjian Penerbitan OWK 2017) yang telah mendapatkan persetujuan dari RUPSLB Perseroan tanggal 29 November 2017.

Halaman: 123Lihat Semua