Menu

Bukan Prabowo-Wahyu, Ternyata Duet Menteri dan Wakil Menteri Inilah Yang Dinilai Paling Istimewa

Satria Utama 26 Oct 2019, 16:31
Wamen Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo bersama Menparekraf Wishnutama
Wamen Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Angela Tanoesoedibjo bersama Menparekraf Wishnutama

RIAU24.COM -  JAKARTA - Duet Wishnutama dan Angela Tanoesoedibjo di Kementerian Pariwisata dan Badan Kreatif (Kemenparekraf) dinilai pengamat sebagai duet yang paling komplit dan serasi dibanding komposisi di kementerian lain.

Hal ini disampaikan Direktur Eksekutif Parameter Politik Indonesia, Adi Prayitno. Ia yakin keduanya sosok ini memiliki kemampuan istimewa untuk perubahan yang luar biasa di bidang pariwisata Indonesia.

"Wishnutama ini orang yang sukses di bidang media, mba Angela juga sukses dibidang media karena dia ada bagian dari MNC Group, tapi akhir bersamaan dua orang ini sama-sama punya manuver dan keberanian untuk satu perubahan-perubahan luar biasa," ujar Adi dalam diskusi Polemik MNC Trijaya Network dengan tajuk Kabinet Bikin Kaget, di d'consulate, Jakarta Pusat, Sabtu (26/10/2019).

Pengamat politik UIN Syarif Hidayatullah Jakarta itu pun sangat yakin dengan kemampuan keduanya, terlebih saat menyaksikan ketika Angela menegaskan bahwa dirinya bakal fokus membangun 10 destinasi Bali baru yang bakal dikembangkan.

"Publik cukup yakin untuk semua, mba Angela memiliki semua instrumen untuk melakukan suatu temuan temuan yang agresif gitu ya, terutama untuk memajukan pariwisata," jelasnya seperti dilansir SIndonews.

Adi juga mengatakan bahwa Indonesia memiliki banyak jenis tempat wisata, mulai dari gunung, pantai, hingga kepulauan yang indah tersebar dari Sabang-Merauke. Dan duet Wishnutama dan Angela mampu mengangkat industri pariwisata di Indonesia.

Halaman: 12Lihat Semua