Menu

Banjir Jakarta Tak Lepas Dari Unsur Politis, Pengamat Sebut Dua Kemungkinan yang Diterima Anies Baswedan

M. Iqbal 28 Feb 2020, 10:20
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan

RIAU24.COM - Banjir yang melanda DKI Jakarta menjadi cobaan bagi siapapun gubernurnya, termasuk Anies Baswedan. Tapi kini, permasalahan banjir tak lepas dari unsur politis.

Hal tersebut dijadikan momentum bagi pihak-pihak yang tidak suka dengan Anies untuk mengirim 'serangan'. Tak hanya itu, masalah banjir ini tak lepas dari arah Pilpres 2024 nanti.

zxc1

"Arahnya ke sana (Pilpres 2024). Soal banjir ya soal politik," kata pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia, Ujang Komarudin, dilansir dari Rmol.id, Jumat, 28 Februari 2020.

Direktur Eksekutif Indonesia Political Review (IPR) tersebut juga menilai, setidaknya ada dua kemungkinan yang akan diterima oleh Anies Baswedan terkait banjir Jakarta ini. 

Pertama, jika ditangani dengan baik nama Anies Baswedan semakin tak tertandingi. Kedua, jika gagal menangani banjir, nama Anies Baswedan akan tenggelam di bursa Pilpres 2024. 

Sambungan berita: zxc2
Halaman: 12Lihat Semua