Menu

Polsek Kuala Kampar Lakukan Pengamanan Pembagian Bantuan Pangan Non Tunai

Ryan Edi Saputra 15 Aug 2020, 14:06
Polsek Kuala Kampar Lakukan Pengamanan Pembagian Bantuan Pangan Non Tunai
Polsek Kuala Kampar Lakukan Pengamanan Pembagian Bantuan Pangan Non Tunai

RIAU24.COM - PELALAWAN - Pembagian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah suatu wujud kepedulian Pemerintah kepada warga kurang mampu yang terdapampak masa Pandemi covid -19.

Dalam hal ini Polri ikut andil untuk pengamanan dalam kegiatan tersebut,Bripka Ismed Mulyadi salah satu anggota Polsek Kuala Kampar Polres Pelalawan di tugaskan lansung oleh Kapolsek Kuala Kampar Iptu Hanova Siagian SH. Sabtu (15/08/2020).

Pembagian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) di selenggarakan di Kantor Jaya bersama Kelurahan Teluk Dalam  Kecamatan Kuala Kampar  Kabupaten Pelalawan .Pembagian Bantuan tersebut di mulai sejak pagi sekitar pukul 09.00 WIB. Dalam periode Pembagian Bantuan ini di peruntukan sembako kepada 200 kepala keluarga yang kurang mampu dan terdampak Pandemi covid -19.

"Kami menghimbau kepada masyarakat yang hadir dalam kegiatan Pembagian Bantuan ini,di harapkan masyarakat tetap mematuhi Protokol kesehatan yang sudah di anjurkan pemerintah"',  tegas dari Bripka Ismed Mulyadi.

Dalam hal ini Kapolsek Kuala Kampar berpendapat,Bahwa program Pemerintah ini sangat baik dan sangat membantu masyarakat yang kurang mampu dan terdampak pandemi covid-19.di sisi lain Kapolsek juga memberi penekanan kepada Personil Polsek Kuala Kampar yang menjalan kan tugas,tetap menjadi sebagai pelopor kesehatan bagi masyarakat selama masa pandemi ini.

"Kami juga melakukan penekanan yang tegas kepada personil yang melaksanakan tugas di lapangan,karna polri bersentuhan lansung dengan masyarakat,di harapkan Personil Kepolisian yang bertuga juga memperhatikan Protokol Kesehatan yang berlaku,demi kesehatan Pribadi Personil Polri yang bertugas maupun kesehatan keluaga dan masyarakat."  tambah Iptu Hanova Siagian.

Halaman: Lihat Semua