Menu

Daftarkan Diri Sebagai Calon Rektor Umri, Dr Jupendri dan Tim Dilepas Pendiri Rumah Peradaban

M. Iqbal 4 Oct 2021, 14:12
Pelepasan calon Rektor Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) Dr Jupendri di rumah peradaban Jl. Rambutan, Pekanbaru. (Foto: Istimewa)
Pelepasan calon Rektor Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) Dr Jupendri di rumah peradaban Jl. Rambutan, Pekanbaru. (Foto: Istimewa)

Sebagai informasi, lima orang yang mendaftarkan diri sebelum Jupendri diantaranya Aidil Haris, Sri Fitria Retnawati, Bakaruddin, Yeri Badrun dan Baidarus Muhammad.

"Apapun hasilnya nanti, saya harap semua bisa menerima. Karena ini adalah pesta demokrasi yang betul-betul pesta, jangan sampai nanti ada gontok-gontokan, semua harus kondusif," tambahnya.

Ketua Tim Pemenangan, Jon Hendri Hasan, mengatakan, sosok Jupendri memiliki integritas yang cukup baik dan tentunya kompeten untuk menjabat sebagai pimpinan di kampus ini.

"Visinya adalah bagaimana Umri menjadi lebih baik dan unggul. Jupen memiliki kompetensi sosial, yaitu jaringan di luar baik, dan memang sudah seharusnya Umri bisa membuka jaringan, terutama dalam bidang pendidikan," katanya.

Selain itu, Jupendri juga dinilai memiliki kemampuan intelektual dan akademik yang cukup baik, dimana dia merupakan seorang doktor yang punya kecakapan intelektual dan komunikasi yang baik.

Sementara itu, Bakal Calon Rektor Umri 2022-2026, Jupendri mengungkapkan dirinya mendaftar dengan membawa visi “Mewujudkan Universitas Muhammadiyah Riau Unggul Dalam Mengembangkan Ilmu Pengetahuan, Teknologi dan Seni, Berjiwa Teknopreneur serta Berdaya Saing Global Berlandaskan Nilai Keislaman”.

Halaman: 123Lihat Semua