Menu

Kordahi Enggan Minta Maaf, Bahrain Desak Warganya Angkat Kaki dari Lebanon

Amerita 4 Nov 2021, 09:39
ilustrasi
ilustrasi

RIAU24.COM - Yaman menjadi negara Arab kelima yang menarik duta besar Lebanonnya setelah pernyataan Menteri Informasi Lebanon, George Kordahi, memicu ketegangan antara kedua negara.
zxc1

Kementerian Luar Negeri Yaman telah memanggil duta besarnya, Abdullah al-Deais.

Al-Deais telah menyampaikan surat dari pemerintahnya kepada Kementerian Luar Negeri Lebanon pada Rabu (3/11) terkait komentar Kordahi tersebut.

zxc2
"Pemerintah dan rakyat Yaman akan terus menghadapi proyek Iran dan milisinya, dan akan menjadi katup pengaman bagi semenanjung Arab dan kawasan secara umum," bunyi pernyataan tersebut.

Halaman: 12Lihat Semua