Menu

Penyerahan Pataka Akhiri Masa Jabatan Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi di Riau

Khairul Amri 3 Jan 2022, 19:30
Foto. Bidhumas Polda Riau
Foto. Bidhumas Polda Riau

zxc2

Pada siangnya, acara dilanjutkan dengan upacara Farewell and Welcome Parade bertempat di halaman Mapolda Riau Jalan Pattimura Kota Pekanbaru. Dalam kegiatan ini, Irjen Agung SIE selaku kapolda sebelumnya menyerahkan Pataka Polda Riau (Tuah Sakti Hamba Negeri) kepada Irjen M Iqbal. Penyerahan Pataka merupakan salahsatu simbol dalam pergantian jabatan Kapolda, dari pemimpin sebelumnya ke pimpinan yang baru.

Kemudian acara dilanjutkan dengan pemberian amanat di lapangan apel, oleh Kapolda Riau Irjen Mohammad Iqbal. "Sebagai orang baru, saya memohon dengan segala kerendahan hati dan hormat kepada seluruh pimpinan Forkopimda, rekan TNI, tokoh agama, tokoh masyarakat, teman jurnalis, terima saya menjadi bagian tim besar ini, yang mendedikasikan diri kepada masyarakat Riau. Demi pembangunan Riau disegala bidang," katanya.

Iqbal pun sejenak bernostalgia, di mana dirinya pernah juga menjabat di Riau. "Tahun 2000 saya berlabuh di sini dan bertugas sampai 2005. Hari ini hadir ibu saya di sini, ingin melihat anaknya memegang tongkat dan menjadi kapolda. Ridho Allah adalah ridho orangtua. Terimakasih mamak, istri, mertua, adik, senior, sahabat saya semuanya. Tolong support saya dengan segenap keikhlasan," lanjutnya. 

"Saya sebagai Kapolda tidak bisa melaksanakan tugas dan mengemban amanah sendiri. Doa dan restu yang saya harapkan. Insya allah saya akan memberikan segenap dedikasi saya, bersama semua elemen masyarakat," lanjutnya dalam amanat. "Saatnya kita melepas perwira tinggi yang diamanahkan menjadi Asops Kapolri, abang saya, senior saya, idola saya," singkat Irjen Iqbal.

Seusai Irjen Iqbal, amanat kemudian dilanjutkan oleh Irjen Agung Setya Imam Effendi. Ia berpesan agar sinergitas yang terjalin selama ini, tetap berlanjut. Selain itu, AsOps Kapolri ini juga menyampaikan terimakasih kepada segenap masyarakat Riau. "Terimakasih atas penanganan Karhutla, terimakasih penanganan Covid. Saya merasakan itu semua menjadikan kita memiliki manfaat bagi masyarakat," kata Agung.

Halaman: 123Lihat Semua