Menu

Demokrat Minta Jokowi Hati-hati Soal Rombak Kabinet

Azhar 26 Dec 2022, 21:04
Ketua PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sumber: Internet
Ketua PDIP Megawati Soekarnoputri dan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Sumber: Internet

RIAU24.COM - Koordinator Jurubicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra memberikan sinyak kuning pada Presiden RI Joko Widodo jika benar-benar ingin melakukan reshuffle kabinet.

Meskipun reshuffle sendiri merupakan hak prerogatif Presiden dikutip dari rmol.id, Senin, 26 Desember 2022.

"Beliau sebaiknya sangat berhati-hati jika memang benar akan melakukan reshuffle," ujarnya.

Alasannya karena ada harapan besar rakyat Indonesia yakni reshuffle harus bisa memberikan manfaat sebesar-besarnya untuk kepentingan rakyat.

"Bukan langkah politis semata, yang tak berdampak apa-apa bagi nasib rakyat banyak yang kesusahan sejak pandemi," sebutnya.

Reshuffle kabinet juga harus diorientasikan pada kebutuhan di kabinet dan kebutuhan pemerintahan.

Halaman: 12Lihat Semua