Buntut Skandal Kemenkeu, Natalius Pigai Minta Presiden Jokowi Pecat Sri Mulyani

Selasa, 14 Maret 2023 | 21:20 WIB
Natalius Pigai meminta Presiden Jokowi memecat Menteri Keuangan (kemenkeu) Sri Mulyani. Sumber: Rmol.ID Natalius Pigai meminta Presiden Jokowi memecat Menteri Keuangan (kemenkeu) Sri Mulyani. Sumber: Rmol.ID

RIAU24.COM - Aktivis HAM, Natalius Pigai meminta Presiden Jokowi untuk segera memecat Menteri Keuangan (kemenkeu) Sri Mulyani.

Permintaan ini disampaikannya usai banyaknya skandal di Kemenkeu yang terbongkar dikutip dari rmol.id, Selasa, 14 Maret 2023.

"Kalau mau sekarang berhentikan Sri Mulyani. Bersihkan yang kotor," sebutnya.

Baca Juga: Janji Gerindra, Selalu Pisahkan Olahraga dengan Politik

Tambahnya, Jokowi harus tahu jika saat ini rakyatnya tengah marah besar lantaran uang pajak hasil keringat malah disalahgunakan.

Presiden dimintanya harus segera bertindak sebelum muncul gerakan rakyat.

"Kalau tidak (pecat sekarang), jangan-jangan Rakyat yang membersihkan presidennya. Itukan kita memberikan warning, bukan kebencian," ujarnya.

Untuk diketahui, Kepala PPATK Ivan Yustiavandana menjelaskan asal transaksi mencurigakan Rp 300 triliun di Kemenkeu.

Baca Juga: Isu Reshuffle Berhembus Lagi, Terbaru Bakal Terjadi Setelah Lebaran Idulfitri

Menurutnya, ransaksi Rp 300 triliun tersebut adalah potensi tindak pidana awal pencucian uang.

Temuan ini harus ditindaklanjuti Kemenkeu sebagai pihak penyidik sesuai UU 8 tahun 2010.

PenulisR24/azhar


Loading...
Loading...