Menu

Tingkatkan Kompetensi, BRK Syariah Berikan Pelatihan Leadership untuk Seluruh Pemimpin Kedai

Alwira 7 Jul 2023, 18:58
Peserta pelatihan leadership BRK Syariah
Peserta pelatihan leadership BRK Syariah

"Karena Bapak Ibu peserta pelatihan sudah meninggalkan tugas di kantor Kedai yang dipimpin guna untuk mengikuti pelatihan leadership ini dan mendapatkan ilmu baru dari pemateri nantinya, jadi Bapak ibu harus sungguh-sungguh mengikutinya. Bapak ibu adalah ujung tombak terdepan Bank Riau Kepri Syariah dalam mengembangkan bisnis bank, apalagi saya melihat sudah banyak yang senior dalam peserta pelatihan ini. Tentunya sudah banyak pengalaman dan akan diberikan pengalaman baru lagi dari para Direksi BRK Syariah," kata Said Syamsuri. 

Dalam mengembangkan bisnis Bank, kata Said, seluruh pegawai BRK Syariah harus menerapkan nilai-nilai IShare yang sudah ada di BRK Syariah. 

"Tidak hanya sekedar dihafal, sebagai pemimpin kita juga harus menguasai produk terutama produk syariah. Harus paham dengan produk, karena ini kunci utama kita utk meningkatkan target bisnis. Bagaimana kita memasarkannya, sehingga kita menjadi pemimpin panutan di masa depan," sebutnya. 

Selain itu, Said Syamsuri meminta seluruh peserta pelatihan leadership dapat interaktif selama mengikuti pelatihan.

"Kalau kita aktif, maka ilmu yang kita terima akan mudah diingat. Dari pelatihan ini kami berharap akan lahir pemimpin-pemimpin yang profesional, pemimpin yang memiliki keterampilan dan kemampuan yang baik dalam memimpin dan dapat menggerakkan tim dengan efektif," katanya. 

Sementara itu, Agus Budiman Pemimpin Kedai Moro yang merupakan peserta pelatihan mengaku senang dapat mengikuti pelatihan leadership yang diselenggarakan oleh Kantor Pusat. Ditambah lagi pematerinya langsung Direksi BRK Syariah yang sudah teruji menjadi pemimpin. 

Halaman: 123Lihat Semua