Menu

Bantu 287 Item Alkes dan Latih Nakes 11 Puskemas, RAPP Dorong Implementasi ILP di Kuansing

Devi 12 Jan 2024, 11:30
Bantu 287 Item Alkes dan Latih Nakes 11 Puskemas, RAPP Dorong Implementasi ILP di Kuansing
Bantu 287 Item Alkes dan Latih Nakes 11 Puskemas, RAPP Dorong Implementasi ILP di Kuansing

General Manager SHR RAPP Wan Mohd Jakh Anza mengatakan, kemitraan selama ini sudah berjalan baik dengan pemerintah kabupaten dan pemerintah provinsi dalam mendukung layanan kesehatan yang layak bagi masyarakat, serta bentuk konkret dari komitmen keberlanjutan APRIL2030 untuk mencapai kemajuan inklusif.

Dia berharap, 11 Puskesmas ini akan menjadi rujukan dan bisa jadi model Puskesmas ke depan dengan kemampuan tenaga medis yang kompeten dan ketersediaan peralatan kesehatan.

”Kami menyadari bahwa masih banyak kebutuhan untuk mewujudkan Puskesmas yang ideal. Namun itulah tantangan kita bersama,”ungkap Wan Jakh.

Salah satu komitmen APRIL2030 adalah kemajuan inklusif, dimana APRIL Group mendukung upaya pengentasan kemiskinan di masyarakat, mendorong pendidikan yang berkualitas, dan program-program peningkatan layanan kesehatan masyarakat.

Terkhusus untuk kesehatan, Komitmen APRIL2030 mencanangkan usaha-usaha untuk penurunan angka stunting sampai 50%, baik melalui pencegahan (preventive) maupun kuratif bagi anak usia di bawah 2 tahun, serta mencegah kematian ibu melahirkan dan anak baru lahir.

Wan Jakh juga berharap bahwa program ini akan menjadikan Puskesmas menjadi pemimpin dalam pencegahan stunting, baik preventive maupun kuratif, maupun penyakit-penyakit yang sering timbul di mayarakat.

Halaman: 123Lihat Semua