Menu

Pemkab Bengkalis Siap Sukseskan Pemilu Serentak Tahun 2024

Dahari 7 Feb 2024, 11:43
Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Andris Wasono saat mengikuti Rapat Koordinasi
Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Andris Wasono saat mengikuti Rapat Koordinasi

RIAU24.COM - Pemerintah Kabupaten Bengkalis siap untuk menyukseskan pesta demokrasi pemilihan umum (Pemilu) serentak tahun 2024, mewujudkan pemilu yang aman dan damai.

Hal itu disampaikan Bupati Kasmarni diwakili Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Andris Wasono saat mengikuti Rapat Koordinasi (Rakor) Persiapan Pelaksanaan dan Distribusi Logistik Pemilu 2024, di Gedung Daerah, Balai Serindit Gubernuran Riau, Rabu 7 Februari 2024.

Rakor Dipimpin Gubernur Riau Edy Natar Nasution, diikuti KPU, Bawaslu dan Kepala Daerah se-Provinsi Riau. Dari Bengkalis, Ikut mendampingi Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat, Kapolres Bengkalis AKBP Setyo Bimo Anggoro dan Dandim 0303/Bengkalis Letkol Arh Irvan Nurdin.

Andris menyampaikan, sejauh ini seluruh tahapan Pemilu di Kabupaten Bengkalis berjalan cukup lancar tanpa ada kendala yang berarti, sedangkan situasi keamanan di tengah-tengah masyarakat juga cukup kondusif.

"Pemkab Bengkalis di bawah komando Ibu Kasmarni komitmen menyukseskan perhelatan akbar Pemilu 2024. Berdasarkan informasi dari KPU hari ini akan dilakukan pendistribusian logistik, jumlah Tempat Pemungutan Suara (TPS) sebanyak 1.798 dengan Daftar Pemilih Tetap (DPT) berjumlah 453.932 pemilih," ungkap Andris Wasono.

Disisi lain Pemkab Bengkalis sangat mengapresiasi kerja keras KPU Bengkalis, Bawaslu Bengkalis dan TNI, Polri yang secara bersama-sama mewujudkan Pemilu aman, nyaman dan damai.

Halaman: 12Lihat Semua