Menu

Alasan Jokowi Kerap Bagikan Sembako Terungkap, Ini Kata Istana

Azhar 8 Apr 2024, 23:11
Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono. Sumber: kompas.com
Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono. Sumber: kompas.com

RIAU24.COM - Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono membeberkan alasan Presiden Joko Widodo (Jokowi) kerap membagikan sembako.

Menurutnya, tujuan membagi-bagikan sembako untuk membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok dikutip dari inilah.com, Senin 8 April 2024.

Hal ini menurut Budi sudah dilakukan sejak tahun 2014.

"Ya kan dari dulu, dari awal 2014, isinya sembako. Kenapa? Kebutuhan masyarakat yang sangat esensial kan, minyak goreng, beras, gula, teh," ujarnya.

Dia menambahkan, Jokowi memerintahkan kesiapan sembako sebanyak 5.000 paket kepada Sekretariat Presiden untuk dibagikan dalam waktu 24 jam.

"Contohnya waktu gempa di Palu, waktu banjir di Bogor yang beliau tidak bisa mendarat itu bantuan. Jadi, di ujung-ujung kota Indonesia setiap Presiden kunjungan kerja harus bisa mempersiapkan kurang lebih dua hari sampai ke titik, kalau bisa 24 jam," sebutnya.

Halaman: 12Lihat Semua