Menu

Gerindra Bicara Soal Saling Sikut Berebut Kursi Menteri Kabinet Prabowo-Gibran

Azhar 5 May 2024, 22:52
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman. Sumber: Rakyatku
Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman. Sumber: Rakyatku

RIAU24.COM - Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman meminta kepada pihak tertentu untuk tidak melakukan adu domba antara relawan dan Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.

Permintaan ini menyusul adanya isu perebutan kursi menteri antara pihak relawan dan TKN dikutip dari rmol.id Minggu 5 Mei 2024.

"Jangan ada pihak-pihak yang memecah belah relawan dengan Tim Kampanye Nasional. Jangan dibeda-bedakan antara Relawan dan TKN," sebutnya.

Menurutnya, relawan merupakan bagian integral dari Tim Kampanye Prabowo Gibran.

Sejak awal terbentuk, TKN memiliki kebijakan menyatukan relawan dan unsur parpol dalam TKN.

"Semua relawan Pak Jokowi dan relawan Prabowo-Gibran terdaftar dan terkoordinasi di (bawah) Komando Golf (bidang Relawan) yang dikomandani oleh saudara Haris Rusly Moti dibantu oleh saudara Immanuel Ebenezer dkk," sebutnya.

Halaman: 12Lihat Semua