Menu

Australia Laporkan Temuan Flu Burung Baru usai Catat Kasus Pertama pada Manusia

Devi 24 May 2024, 19:16
Australia Laporkan Temuan Flu Burung Baru usai Catat Kasus Pertama pada Manusia
Australia Laporkan Temuan Flu Burung Baru usai Catat Kasus Pertama pada Manusia

RIAU24.COM - Pasca melaporkan kasus pertama flu burung pada manusia, Australia mendeteksi jenis flu burung baru di salah satu peternakan unggas negara bagian Victoria. Laporan pada Kamis (24/5/2024) menunjukkan adanya flu burung jenis H7N3 yang menyebabkan kematian banyak unggas.

Kepala Dokter Hewan Victoria, Graeme Cooke, mengatakan staf pertanian di Victoria tengah membantu membendung dan memberantas virus tersebut. Victoria memang merupakan lokasi wabah H7N7 pada 2020, wabah terbaru dari sembilan wabah flu burung sangat patogenik di Australia sejak 1976. Semua wabah tersebut dengan cepat dikendalikan dan diberantas, menurut pemerintah setempat.

Di Amerika Serikat, kasus flu burung kedua pada manusia telah terkonfirmasi sejak virus tersebut pertama kali terdeteksi di sapi perah akhir Maret. Wabah H5N1 pada sapi perah di setidaknya sembilan negara bagian AS sejak akhir Maret telah menimbulkan pertanyaan apakah penyakit ini menjadi rentan menular ke manusia.


Gejala Infeksi Flu Burung pada Manusia
Halaman: 12Lihat Semua