Menu

Program Tapera Dikritik Politikus PDIP: Kalau Maksa, Potongan Wajib Namanya!

Rizka 5 Jun 2024, 23:06
Politikus PDIP Andreas Hugo Pareira
Politikus PDIP Andreas Hugo Pareira

RIAU24.COM Politikus PDIP Andreas Hugo Pareira menekankan prinsip tabungan dalam program Tabungan Perumahan Rakyat (Tapera). Andreas menegaskan tabungan tak boleh ada unsur paksaan.

"Prinsip dari tabungan itu harus jadi pegangan, dalam arti bahwa tabungan itu jangan memaksa, jangan ada unsur paksaan. Kalau dipaksa itu potongan wajib namanya, bukan tabungan, gitu," kata Andreas dilansir dari detik.com, Rabu (5/6).

Andreas kemudian mengungkit soal negara harusnya menyiapkan dulu rumahnya. Sehingga, kata dia, rakyat bisa melihat fisik rumahnya.

"Saya lupa siapa yang menyampaikan negara menyiapkan dulu, menyiapkan dulu rumah orang tinggal dia bayar, dia cicil," katanya.

Selain itu Andreas juga menyarankan agar konsep perumahan yang dibangun adalah bangunan ke atas.

"Dan sekarang yang penting kita harus mulai membiasakan termasuk masyarakat di semua golongan rumah itu ke atas," sebut dia.

Halaman: Lihat Semua