Serikat Pekerja PTPN IV Regional III Turut Salurkan Donasi Bantuan Hidrometeorologi Sumatra
RIAU24.COM - PTPN IV Regional III, entitas di bawah Sub Holding PTPN IV PalmCo dengan wilayah operasional di Provinsi Riau terus menyalurkan bantuan kepada para korban terdampak bencana hidrometeorologi di sejumlah provinsi tetangga di Sumatra.
Setelah sebelumnya bantuan secara berkelanjutan disalurkan melalui program tanggungjawab sosial lingkungan (TJSL), Ikatan Keluarga Besar Istri (IKBI) PTPN IV Regional III, pengerahan tim kesehatan serta obat-obatan, donasi para petani mitra, kini, giliran serikat pekerja yang menyalurkan bantuan dengan nilai lebih dari Rp370 juta.
Ketua Serikat Pekerja Perkebunan Tingkat Regional (SPPTR) PTPN IV Regional III Asmanudin Sinaga dalam keterangan tertulisnya di Pekanbaru, Jumat (2/1/2026) mengatakan, bantuan yang merupakan hasil donasi dari para karyawan entitas yang sebelumnya bernama PTPN V tersebut telah disalurkan secara bertahap kepada korban terdampak di Sumatra Barat dan Aceh.
Di Sumatra Barat, kata dia, total bantuan yang disalurkan mencapai Rp100 juta rupiah. Bantuan tersebut disalurkan dalam bentuk sembako serta uang tunai, dengan melibatkan komunitas setempat, Bukittinggi Press Club (BPC).
"Di Sumatra Barat, bantuan disalurkan kepada warga di Kota Padang serta di Jorong Bancah dan Sungai Batang, Kabupaten Agam, yang hingga saat ini berupaya pulih dari dampak banjir bandang," kata dia.