Menu

Banyaknya Kader NasDem Pindah ke PSI

Azhar 31 Jan 2026, 21:14
Ketum PSI Kaesang Pangarep. Sumber: kompas.com
Ketum PSI Kaesang Pangarep. Sumber: kompas.com

RIAU24.COM - Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep menyambut kedatangan tujuh kader baru pada Sabtu 31 Januari 2026.

Kaesang juga menyempatkan diri menyematkan jaket PSI kepada para kader baru tersebut, dikutip dari rmol.id, Sabtu, 31 Januari 2026.

Ke-7 kader tersebut berasal dari beragam latar belakang politik dan organisasi. 

Di antaranya Bupati Pesisir Selatan dua periode sekaligus mantan Ketua Partai NasDem Sumatera Barat, Hendra Joni. 

Kemudian mantan Wakil Bupati Soppeng yang juga eks kader NasDem, Lutfi Halide, serta mantan Anggota DPRD Sulsel periode 2019–2024 dari Fraksi NasDem, Resky Mulfiati Lutfi.

Vera Firdaus yang pernah menjadi anggota DPRD Pinrang periode 2014-2019 dan DPRD Sulsel periode 2019-2024 dari Fraksi PKS. 

Halaman: 12Lihat Semua