Tempat Usaha Diserang Santet, Begini Cara Meruqyahnya Secara Mandiri

Satria Utama 17 Jan 2019, 14:25
ilustrasi
ilustrasi

RIAU24.COM -  Usaha kuliner saat ini sedang booming di berbagai daerah. Hampir setiap hari muncul usaha kuliner baru, mulai dari kedai kopi, warung bakso, sampai restoran kelas atas.

Namun tidak semuanya dapat bertahan lama. Sebagian terpaksa tutup dan gulung tikar hanya dalam hitungan bulan. Penyebabnya bukan melulu soal manajemen dan kualitas produk, tetapi juga kadang terkait urusan magis.

Ya, ketatnya persaingan usaha membuat sejumlah orang menggunakan cara-cara yang dilarang agama, seperti melakukan santet atau teluh kepada pesaing usahanya. Lantas bagaimana cara mengatasinya? Berikut cara meruqyah tempat usaha agar terbebas dari gangguan santet dan jin.

Sebelum melakukan pembersihan warung dari energi negatifnya. Lebih baik buanglah benda berupa patung, lukisan atau gambar makhuk bernyawa. Karena biasanya benda tersebut sebagai tempat hinggapnya makhuk ghaib kiriman sihir.

Bersihkan toko, arung, atau tempat usaha Anda dan usahakan agar banyak udara masuk atau sirkulasinya lancar. Kemudian berikanlah wewangian atau pengharum ruangan.

Selanjutnya lakukan shalat hajat sebanyak 4 rakaat di tempat usaha Anda. Dan setelah shalat bacalah zikir berikut sebanyak 33 kali :

Ya hakiimu, Ya ‘aliimu, Ya  ‘Aliyyu, Ya ‘Azhiimu

Kemudian siapkan satu ember air dan masukkan tangan Anda kemudian putarlah tangan berlawanan arah jarum jam. Saat memutar airnya bacalah ayat kursi sebanyak 3 kali. Setelah selesai percikkan air tadi ke setiap sudut tempat usaha Anda.

Agar tempat usaha anda tetap terbentengi dari kekuatan gaib,  upayakan saat masuk ke tempat usaha, toko, kantor atau kebun, selalu membaca ayat kursi sekali, Al Ikhlas 3 kali, Al Falaq sekali dan An Nas sekali. Insya Allah orang-orang yang berniat jahat menhancurkan usaha anda akan gagal. Wallahua'lam bissawab. ***

 

R24/bara