Cocok Untuk Melintas Diberbagai Kondisi Jalan Raya, AHM Luncurkan Honda ADV150

M. Iqbal 19 Jul 2019, 11:09
Honda ADV150
Honda ADV150

RIAU24.COM - Untuk Anda yang memiliki aktivitas dalam melintasi berbagai kondisi jalan raya, motor baru yang dikeluarkan PT Astra Honda Motor (AHM) ini bisa jadi pilihan yang tepat.

AHM pada Kamis, 18 Juli 2019 memperkenalkan Honda ADV150. Honda ADV150 ini hadir dengan desain bodi yang futuristik dan manly, Honda ADV150 sesuai dengan karakter pengendara yang aktif.

President Director AHM Toshiyuki Inuma mengatakan Honda ADV150 dikembangkan untuk menjawab kebutuhan konsumen terhadap skutik berkarakter penjelajah.
zxc1

Dia mengatakan, model baru ini akan memberikan kebanggaan dalam berkendara, baik melalui desain yang tampil beda mengadopsi gaya motor besar, penyematan fitur-fitur canggih, kenyamanan berkendara saat melibas jalanan, maupun performa responsif mesin eSP.  

Honda ADV150 didesain untuk menghadirkan pengalaman berkendara yang berbeda melalui desain yang futuristik dan manly. Performa dan fitur-fitur unggulan yang disematkan pada skutik ini pun mendukung pengendara yang memiliki daya jelajah dan durabilitas tinggi dalam menghadapi berbagai kondisi jalan,” ujar Inuma dari keterangan rilisnya, Jumat, 19 Juli 2019.

Sementara itu, Executive Vice President Director AHM Johannes Loman mengatakan kontur dan kondisi jalanan di Indonesia yang beragam tentu menjadi kesenangan berkendara tersendiri bagi pengendara yang gemar menjelajah.

Dengan Honda ADV150, AHM berusaha menemani konsumen agar dapat menikmati kondisi beragam jalan yang ada di Indonesia dengan berkendara yang menyenangkan.
zxc2

“Kehadiran Honda ADV150 diharapkan tidak hanya menjadi jawaban untuk berkendara sehari-hari atau mobilitas kerja, namun juga dapat memenuhi kesenangan pengendara dalam mengeksplorasi lokasi-lokasi baru dan melakukan hobi di waktu luang. Kami optimis skutik ini dapat mewujudkan mimpi pengendara motor yang ingin memiliki motor skutik untuk aktivitas yang beragam,” jelasnya Loman.

Honda ADV150 dipasarkan dengan dua tipe, ABS - ISS dan CBS-ISS dengan total 6 varian warna yang futuristik dan manly. Tipe ABS - ISS dipasarkan Rp 36,5 juta (On The Road Jakarta) ini tersedia dalam dua warna, yakni Advance Red dan Advance White.

Sementara itu tipe CBS-ISS yang dipasarkan seharga Rp 33,5 juta (On The Road Jakarta), mendapat empat pilihan warna, yakni Tough Matte Brown, Tough Silver, Tough Matte Black, dan Tough Red.