Mudah Cara Buatnya, ini Resep Tumis Jagung Manis Sosis

M. Iqbal 17 Oct 2019, 07:51
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Biasanya, jagung ada yang dibuat pergedel, dibuat sup atau direbus saja. Tapi ada juga masakan sederhana yang terbuat dari jagung, yakni jagung manis yang dicampur sosis. Bagaimana cara membuat? Simak resepnya berikut ini yang dilansir dari Fimela.com.
zxc1

Bahan:
1 sdt saus tiramgaram dan lada bubuk secukupnya
minyak goreng secukupnya
2 buah jagung manis, pipil
2 buah sosis, iris tipis
2 siung bawang merah
2 siung bawang putih, cincang
zxc2
 
Cara Membuat:
1. Tumis bawang putih dan merah hingga harum dan matang, masukkan sosis dan tumis hingga matang.

2. Masukkan jagung dan tumis sebentar hingga agak matang.

3. Masukkan saus tiram, garam dan lada bubuk secukupnya. Aduk rata dan masak sebentar hingga jagung matang. Angkat.

4. Sajikan tumis jagung manis sosis sederhana untuk sarapan.