Cegah Virus Corona, 4 Bumbu Dapur ini Dapat Tingkatkan Imun Tubuh

M. Iqbal 23 Mar 2020, 07:44
Ilustrasi/net
Ilustrasi/net

RIAU24.COM - Merebaknya virus corona dari China di berbagai belahan dunia, Badan Kesehatan Dunia (WHO) dan pemerintah telah mengimbau masyarakat untuk meningkatkan imunitas tubuh guna mencegah diri dari virus corona. 

Tak hanya berolahraga serta mengontrol stres, kekebalan tubuh juga dapat dibangun dari konsumsi makanan tertentu. Salah satunya adalah beberapa bumbu dapur yang ada di rumah.

Seperti dilansir dari Tempo.co, Ahad, 22 Maret 2020, berikut ini empat bumbu yang cocok untuk dicampurkan dalam setiap masakan untuk memperkuat sistem imun, seperti dilansir dari situs Health Line dan Medical News Today.

1. Kunyit
Kunyit merupakan salah satu bumbu dapur yang dipercaya bisa meningkatkan respon kekebalan tubuh seseorang. Ini disebabkan oleh kandungan senyawa curcumin pada kunyit. Sebuah penelitian tahun 2017 mengabarkan bahwa curcumin memiliki efek antioksidan dan anti-inflamasi. Jadi ketika memasak, jangan lupa tambahkan kunyit.

2. Jahe
Selain untuk menambah rasa, jahe juga sering dipakai untuk berbagai campuran teh. Seperti halnya kunyit, penelitian menyebut bahwa jahe memiliki sifat anti-inflamasi dan antioksidan yang tinggi. Ia juga dapat menyembuhkan berbagai masalah kesehatan degeneratif seperti diabetes dan hipertensi.

3. Bawang putih
Bawang putih selain menyedapkan masakan, bawang putih sudah dikenal luas sebagai obat rumahan. Bawang putih semdiri memiliki kandungan allicin yang ampuh untuk segera menyembuhkan dan melindungi diri dari berbagai jenis penyakit.

4. Paprika merah
Meski dikenal sebagai bumbu rumahan yang tergolong mahal, tapu kandungan paprika merah ampuh untuk meningkatkan imunitas tubuh. Paprika merah dianggap mampu mengontrol gula darah dan tinggi vitamin C. Untuk mendapatkan khasiat maksimalnya, menggoreng dan memanggangnya lebih baik daripada mengukus atau merebusnya.