ODP Dalam Pemantauan di Kuansing Semakin Berkurang, Tersisa Sekira 437 Orang

Replizar 5 May 2020, 17:03
Berdasarkan Data Siaga Covid-19 Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau, yang tercatat pada Dinas Kesehatan Hari Selasa (5/5) sebanyak 3.404 ODP (foto/ist)
Berdasarkan Data Siaga Covid-19 Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau, yang tercatat pada Dinas Kesehatan Hari Selasa (5/5) sebanyak 3.404 ODP (foto/ist)

RIAU24.COM - KUANSING- Berdasarkan Data Siaga Covid-19 Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau, yang tercatat pada Dinas Kesehatan Hari Selasa (5/5) sebanyak 3.404 ODP (Orang Dalam Pemantauan).

Dari 3.404 ODP ini, diketahui ODP Selesai Pemantauan sekitar 2.967 Orang, sehingga ODP Dalam Pemantauan tersisa sekitar 437 orang. " Untuk PDP 15 orang terdiri dari masih dirawat 3 orang (Lab 2-menunggu 1), PDP Sehat dan Pulang 8 (Lab 7 - menunggu 1), dan PDP meninggal 4 (Lab 4)," ungkap Jubir Covid-19, DR. Agus Mandar dalam release Gugus Tugas Covid-19 Kuansing.

zxc1

Dari 3.404 ODP tersebar 15 Kecamatan di Kabupaten Kuantan Singingi, yaitu:

1. Kecamatan Singingi sekitar 466 ODP,

2.Kecamatan Singingi Hilir sekitar 440 ODP,

3. Kecamatan Kuantan Tengah sekitar 346 ODP,

4. Kecamatan Logas Tanah Darat sekitar 344 ODP,

5. Kecamatan Kuantan Mudik sekitar 334 ODP,

6. Kecamatan Sentajo Raya sekitar 302 ODP,

7. Kecamatan Kuantan Hilir sekitar 255 ODP,

8. Kecamatan Cerenti sekitar 219 ODP,

9. Kecamatan Pangean sekitar 181 ODP,

10. Kecamatan Benai sekitar 107 ODP,

11. Kecamatan Kuantan Hilir Seberang 102 ODP,

12. Kecamatan Pucuk Rantau sekitar 95 ODP,

13. Kecamatan Gunung Toar sekitar 81 ODP,

14. Kecamatan Hulu Kuantan sekitar 77 ODP,

15. Kecamatan Inuman sekitar 55 ODP.

zxc2

Selanjutnya berdasarkan usia Orang Dalam Pemantauan (ODP) yaitu:

1. Lebih 65 Tahun sekitar 56 ODP,

2. 46 - 65 Tahun sekitar 420 ODP (3 PDP)

3. 26 - 45 Tahun sekitar 949 ODP (3 PDP)

4. 12 - 25 Tahun sekitar 1711 ODP (4 PDP/sembuh),

5. 6 - 11 Tahun sekitar 119 ODP (1 PDP),

6. 0 - 5 Tahun sekitar 149 ODP. (R24/Zar)