Bupati Kuansing Sambut Dandim 0302 Inhu, Letkol CZl Eko Supri Setiawan di Pendopo Rumah Dinas

Replizar 16 Aug 2020, 00:00
Bupati Kuansing Sambut Dandim 0302 Inhu, Letkol CZl Eko Supri Setiawan di Pendopo Rumah Dinas (foto/zar)
Bupati Kuansing Sambut Dandim 0302 Inhu, Letkol CZl Eko Supri Setiawan di Pendopo Rumah Dinas (foto/zar)

RIAU24.COM -  KUANSING- Bupati Kuantan Singingi Drs. H. Mursini, M.Si menyambut kedatangan Dandim 0302 Inhu, Letkol CZl Eko Supri Setiawan bertempat di Pendopo Rumah Dinas Bupati Kuantan Singingi, dalam suatu acara Coffee Morning dan Silaturahmi Forkopinda bersama kepala organisasi, perangkat desa se-Kabupaten Kuansing di Pendopo Rumah Dinas Bupati Kuantan Singingi, Jumat (14/8/2020).

zxc1

Di sela sela acara silaturahmi dan keluarga, Dandim 0302 Inhu Letkol CZI Eko Supri Setiawan, S.Sos., M.Han mengucapkan terimakasih diucapkan kepada Forkopimda Kabupaten Kuansing, yang sudah bersedia menerima kami dan menyambut kami dengan sangat luar biasa.

"Kebetulan juga saya satu angkatan dengan Bapak Kapolres Kuansing yaitu Bapak AKBP Henky Poerwanto, dan secara pribadi kami minta maaf atas keterlambatan kedatangan kami kemarin, dan saya ucapkan terimakasih dan semoga terjalin kerjasama yang baik kedepannya, amin."

zxc2

Bupati Kuansing Drs H. Mursini, M.Si dalam sambutannya mengatakan bahwa dengan bergabungnya Dandim 0302/Inhu yang baru, maka akan menambah sepirit bagi kami (Forkopimda) Kabupaten Kuansing.

Menurutnya, selama ini sudah terjalin kerjasama yang baik antara Kodim 0302/Inhu dengan Pemkab Kuansing, dan diharapkan kedepan nya mari bersama sama di pertahankan situasi seperti ini, demi kemajuan masyarakat Kabupaten Kuansing yang aman dan kondusif.

Bupati Kuansing H. Mursini mengajak seluruh elemen masyarakat. "Mari kita sama sama berdoa Semoga kita dan masyarakat Kabupaten kuansing selalu diberikan kesehatan dan keselamatan oleh Allah SWT dan Selamat Bertugas Bapak Dandim yang Baru di Kabupaten Kuansing," tutup Mursini.

Turut menghadiri Kapolres Kuantan Singingi, Kemenag, perwakilan dari Kejari, Pabung, staf ahli, para asisten, pengadilan negeri, kepala dinas, badan, camat, dan tamu undangan lainnya.