Tak Ada Perayaan Ulang Tahun Jokowi, Netizen : Beda Dengan Seorang Ustadz Yang Mengharam-haramkan Hari Ulang Tahun, Tapi Melanggarnya

Rizka 21 Jun 2021, 09:33
Joko Widodo [Instagram/@jokowi]
Joko Widodo [Instagram/@jokowi]

RIAU24.COM -  Hari ini adalah hari spesial bagi Presiden Joko Widodo (Jokowi). Karena hari ini, 21 Juni merupakan hari kelahirannya.

Presiden RI itu lahir dari pasangan Noto Mihardjo dan Sudjatmi. Jokowi lahir di Surakarta, Jawa Tengah pada tanggal 21 Juni 1961.

Ini merupakan tahun ketujuh Jokowi memimpin Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Warganet pun menyambutnya dan menjadikan #HBDJokowi60 sebagai salah satu trending topic alias tema yang banyak di bicarakan kedua di Twitter Indonesia, per Senin (21/6) pagi. 

Sejumlah netizen pun kebanyakan memberikan ucapan dan doa positif kepada Jokowi. Tetapi ada juga salah satu netizen yang membandingkan Jokowi dengan Ustadz Abdul Somad.

Diketahui, Jokowi tidak pernah merayakan hari ulang tahunnya. Berbeda dengan UAS yang beberapa hari lalu merayakan hari ulang tahunnya.

"Seperti tahun-tahun sebelumnya, Presiden Jokowi memang tidak pernah merayakan hari ulang tahunnya. Ia hanya bisa bersyukur atas keberkahan atas umur panjang yang diberikan Tuhan,

Berbeda dengan seorang ustadz yang Mengharam-haramkan hari ulang tahun, tapi melanggarnya #HBDJokowi60," tulis akun Twitter @Pencerah_

Seperti diketahu, beberapa hari yang lalu beredar video pendakwah kondang UAS tengah merayakan hari ulang tahun bersama sang istri Fatimah, menuai sorotan netizen Tanah Air.

Bukan tanpa sebab, dalam ceramahnya, UAS sempat membeberkan bahwa perayaan ulang tahun merupakan tradisi kaum murtad.