Ini Jenis Obat Gratis Untuk Pasien Covid-19 yang Lakukan Isolasi Mandiri

Azhar 14 Jul 2021, 07:41
Ilustrasi. Foto: Internet
Ilustrasi. Foto: Internet

RIAU24.COM -  Saat isolasi mandiri, Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyediakan obat dan vitamin gratis bagi pasien Covid-19.

Setidaknya, Kemenkes menyiapkan 2 paket obat yang terdiri dari Paket A dan B dikutip dari indonesiabaik.id, Selasa, 13 Juli 2021.

Agar tersalurkan dengan baik, Kemenkes mengaku bekerja sama dengan 11 platform telemedicine untuk menyediakan obat dan vitamin untuk pasien Covid-19.

Tentunya, paket obat ini diberikan secara gratis setelah pasien berkonsultasi dan mendapatkan resep.

Untuk Paket A diberikan bagi mereka yang terkonfirmasi positif tetapi tidak mengalami gejala Covid-19 atau orang tanpa gejala (OTG).

Paket A berisi berbagai multifitamin dosis sehari 1 kali, yang diberikan dengan jumlah 10 dosis. Daftar multifitamin paket A seperti Vitamin C, Vitamin D, Vitamin E, dan Zinc.

Sementara untuk Paket B diberikan bagi mereka yang terkonfirmasi positif Covid-19 dan mengalami gejala ringan. Untuk daftar obat Paket B bagi pasien Covid-19 meliputi multivitamin (C, D, E, dan zinc) dengan dosis 1x1 sejumlah 10.

Kemudian Azltromisin 500 mg dengan dosis 1x1 sejumlah 5. Lalu Oseltamivir 75 mg dengan dosis 2x1 sejumlah 14. Ada lagi Parasetamol tab 500 mg sejumlah 10, dikonsumsi hanya jika diperlukan.

Yang menjadi catatannya, setiap paket yang diberikan tidak dapat dibeli dan dikonsumsi sembarangan.

Obat untuk mengatasi gejala Covid-19 perlu resep dari dokter dan nantinya resep obat akan dikirimkan secara digital di plaform telemedicine, kemudian akan diantar oleh layanan pengiriman obat.