Blak-blakan! Presiden Amerika Joe Biden Anggap Taliban Bukan Ancaman Serius, Tapi ini

Azhar 20 Aug 2021, 07:27
Presiden Amerika Serikat Joe Biden. Sumber: Internet
Presiden Amerika Serikat Joe Biden. Sumber: Internet

RIAU24.COM -  Presiden Amerika Serikat (AS), Joe Biden mengatakan ada ancaman yang lebih berbahaya daripada Taliban yang kini telah menguasai Afghanistan.

Ancaman tersebut dikatakan datang dari Suriah dan Afrika Timur dikutip dari detik.com, Jumat, 20 Agustus 2021.

Alasannya, karena dua negara itu masih berafiliasi dengan Al-Qaedan termasuk ISIS.

"Ada ancaman yang jauh lebih besar bagi Amerika Serikat dari Suriah. Ada ancaman yang jauh lebih besar dari Afrika Timur. Ada ancaman yang jauh lebih besar ke tempat-tempat lain di dunia dari pada yang datang dari pegunungan Afghanistan," ujarnya.

Sementara kelompok Taliban dianggapnya berkuasa demi mencari jati diri ditengah peradaban dunia internasional.

Tak hanya itu, Biden juga mengatakan jika Taliban hanya membutuhkan pengakuan dunia bahwa mereka ada. Tak lebih.

"Tidak saya pikir, biar saya jelaskan. Saya pikir mereka (Taliban) mengalami semacam krisis eksistensial tentang apakah mereka diakui oleh komunitas internasional sebagai pemerintahaan yang sah? Saya tidak yakin mereka melakukannya," ujarnya.

Termasuk Taliban juga membutuhkan ekonomi yang baik untuk menghidupi warga yang kini tengah dilanda krisis.

"Tapi mereka juga peduli apakah mereka memiliki makanan untuk dimakan, apakah mereka memiliki penghasilan yang dapat menghasilkan uang dan menjalankan perekonomian," ujarnya.