Elite Demokrat Ini Mau Prabowo Kurangi 'Sanjung' Jokowi: Cukup Kerja yang Benar Saja

Azhar 28 Aug 2021, 15:31
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto. Sumber: Internet
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto. Sumber: Internet

RIAU24.COM -  Dampak ucapan Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto yang menilai kepemimpinan Presiden Joko Widodo (Jokowi) sudah dilakukan dengan efektif dan di jalan yang benar membuat politisi Partai Demokrat Jansen Sitindaon berkomentar kritis.

Komentarnya itu disampaikannya melalui akun Twitter miliknya @Jansen_jsp, Sabtu, 28 Agustus 2021.

Menurutnya, Prabowo tidak perlu terlalu berlebih memberikan apresiasi pada Jokowi.

Melainkan cukup hanya bekerja baik sebagai menteri pertahanan RI.

"Kalau pendapatku sih: kurangilah yang beginian pak @prabowo. Cukup kerja yang benar saja sekarang bapak di Kemenhan itu sudah lebih dari cukup," tulisnya.

Alasannya karena Prabowo pernah menilai Jokowi berbeda jika dibandingkan sebelum dirinya menjadi menteri pertahanan.

"Karena kemarin kan bapak juga yang begitu kerasnya ke pak @jokowi sampai hentak-hentak meja segala, sampai semua pendukung ikut. Termasuk kita," tulisnya.

Untuk diketahui, Ketua Umum DPP Partai Gerindra, Prabowo Subianto, menilai kepemimpinan Jokowi sudah dilakukan dengan efektif dan baik.

Pujian itu dilontarkannya saat pertemuan antara presiden dengan para pimpinan partai politik koalisi di Istana Negara, dikutip dari kanal Youtube Sekretariat Presiden baru-baru ini.

"Jadi kepemimpinan Pak Jokowi efektif, Pak. Saya mengakui itu dan saya hormat sama Bapak. Saya lihat. Saya saksi. Saya ikut dalam kabinet, kepemimpinan, keputusan-keputusan Bapak cocok untuk rakyat kita," ujar Prabowo pada Jokowi.