Berkunjung ke Solo, Ganjar Pranowo Terima Baju "Banteng Celeng" dari Kader PDI-P Solo

Rizka 15 Nov 2021, 09:21
Ganjar Pranowo [Instagram/@ganjar_pranowo]
Ganjar Pranowo [Instagram/@ganjar_pranowo]

RIAU24.COM -  Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo disebut-sebut sebagai calon presiden (capres) 2024 nanti.

Ditengah pemberitaan itu, Ganjar berkunjung ke Kota Solo pada Jumat (12/11). Ia datang untuk menyambangi rumah Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI-P) FX Hadi Rudyatmo yang sedang menggelar pameran foto.

Dalam momen itu sejumlah kader partai berlambang banteng moncong putih berkumpul.

Mereka tampak mengenakan baju yang sama. Baju bernuansa merah yang bagian mukanya ada foto Ganjar dan Rudy, sapaan FX Hadi.

Di bagian belakang baju itu tampak karikatur babi bertaring dan tulisan "BANTENG CELENG".

Baju itu turut diberikan kader PDI-P Solo untuk Ganjar dan Rudy.

Dilansir dari KOMPAS.com, Ganjar mengaku tidak tahu ada gambar babi di baju yang dihadiahkan kepadanya.

"Enggak ada gambar celeng, ngawur. Gambarnya Pak Rudy kok. Ora ketok (Tidak terlihat)," sebut Ganjar Pranowo.

 Padahal, saat menerima baju itu Ganjar terlihat melihat gambar yang ada di bagian depan dan belakangnya.

Sedangkan Rudy menyatakan baju itu dibuat bukan atas perintahnya.

"Itu dari anak-anak. Iya, inisiatif kader," kata Rudy.

Menurutnya, gambar di kaus tersebut tak ada keterkaitannya dengan dukungan kepada pihak tertentu.

Sebagai informasi, kata celeng belakangan ini diidentikan dengan polemik di tubuh PDI-P Jawa Tengah.