Memilih Untuk Gantung Sepatu, Fabio Coentrao, Mantan Bek Real Madrid Jadi Nelayan

Devi 3 Jan 2022, 13:48
Foto : India.com
Foto : India.com

RIAU24.COM -  Tak ada yang bisa menebak bagaimana karier dari seseorang, termasuk di dunia sepak bola. Pemain yang dulu punya nama besar, bisa saja meredup setelah gantung sepatu atau performanya memburuk.Hal ini berlaku untuk Fabio Coentrao. Pemain yang berposisi bek kiri semasa bermain ini punya nama besar saat masih berkarier di level tertinggi. Fabio Coentrao yang juga eks rekan Cristiano Ronaldo di Real Madrid dan Portugal kini menjalani hidup yang berbeda dari pesepak bola lainnya, yakni sebagai nelayan.

Fabio Coentrao lahir di Vila do Conde, Portugal pada 11 Maret 1988.

Coentrao mengawali karier profesionalnya di Rio Ave sejak 2004. Sejak saat itu, ia menjelma menjadi pemain andal yang menjadi buruan klub-klub top. Pada 2007, Benfica mendapatkan jasanya dari Rio Ave dan meminjamkan Coentrao ke Madeira Nacional pada Januari 2008.

Peminjaman ini berlanjut ke Real Zaragoza dan Rio Ave dari pertengahan tahun 2008 hingga 2009 sebelum kembali ke Benfica. Di awal musim 2009-2010, Benfica memutuskan memperpanjang kontraknya. Coentrao pun menjadi andalan bagi raksasa Portugal itu hingga 2011 dengan meraih tiga gelar domestik.

Penampilan cemerlang Coentrao bersama Benfica membuat Real Madrid memboyongnya di musim panas 2011 dengan mahar cukup fantastis,yakni 30 juta euro.

Di Real Madrid, Coentrao sempat menjadi andalan di pos bek kiri. Ia turut membantu Los Blancos menuai kesuksesan di kancah domestik dan kancah kontinental

Pria yang kini berusia 33 tahun itu mampu membawa Real Madrid meraih dua gelar Liga Champions, dua gelar La Liga, satu gelar Copa del Rey, satu gelar Piala Super Spanyol, dua gelar UEFA Super Cup dan tiga gelar Piala Dunia Antarklub.

Semua gelar itu didapat Coentrao selama lima tahun bermain untuk Real Madrid, di mana ia mencatatkan 106 penampilan dengan torehan satu gol dan 11 assist.

Pada 2015, Coentrao dilepas oleh Real Madrid dengan status pinjaman ke berbagai klub dari AS Monaco dan Sporting CP hingga dilepas dengan status bebas transfer ke Rio Ave.

Di Rio Ave kariernya naik turun hingga akhirnya Fabio Coentrao dilepas. Di usia 32 tahun atau pada tahun 2020 lalu, ia memutuskan gantung sepatu karena tak memiliki klub. Setelah tak memiliki klub dan memutuskan gantung sepatu, Fabio Coentrao seharusnya bisa berkarier di dunia sepak bola jika melihat karier apiknya.

Hanya saja, Coentrao tak mengambil jalan tersebut dan memutuskan menjauh dari lapangan hijau dengan menjadi nelayan di Portugal. Keputusannya menjadi nelayan tak lepas dari hobinya yang sama dengan sang ayah, yakni memancing ikan. Kebetulan sang ayah juga berbisnis memancing.

Hal ini membuat Coentrao pun ingin masuk ke bisnis keluarga, di mana ia telah membeli perahu nelayan pertamanya sejak berseragam Real Madrid. “Hidup di laut tidak memalukan seperti yang dipikirkan banyak orang. Ini adalah pekerjaan yang lain,” ujar Coentrao dikutip dari YouTube Empower Brands dikutip dari suara.com

“Ini juga pekerjaan untuk generasi baru. Ayah saya punya perahu. Dia biasa memancing dan saya selalu pergi bersamanya sejak kecil,” lanjutnya.