Dennis Lynn Rader, Si Pembunuh Berantai yang Pamer Aksi Keji Lewat Sepucuk Surat

Azhar 17 Apr 2022, 13:57
Dennis Lynn Rader (tengah). Sumber: Biography
Dennis Lynn Rader (tengah). Sumber: Biography

RIAU24.COM -  Apa yang dilakukan Dennis Lynn Rader mungkin tak pernah dilakukan oleh pelaku pembunuhan berantai di dunia mana pun.

Pasalnya, usai melakukan tindak kejahatan, dia mengirimkan surat berisi detail aksinya kepada media lokal dan polisi dikutip dari detik.com.

Alhasil, aksinya itu membuat Kansas, Amerika Serikat (AS) sempat geger.

Pasalnya, melalui sepucuk surat itu, Dennis diketahui telah membunuh 10 orang di Sedgwick County sekitar Kansas antara tahun 1974 dan 1991 yang semua korbannya disiksa dan dicekik hingga tewas.

Namun semua berubah setelah dirinya lama absen pada 1990-an, ia kembali mengirim surat pada 2004, yang berujung pada penangkapannya pada 2005 berkat bantuan istrinya.

Setelah berhasil ditangkap hal yang cukup mengejutkan terungkap. Aksi kejinya itu dia lakukan lantaran suka menyiksa binatang.

Dia juga memendam fetish seksual pada pakaian dalam wanita. Dia pernah mencuri celana dalam dari korbannya dan memakainya sendiri.

Dia didakwa atas 10 kasus pembunuhan dan ia mendapat 10 vonis hukuman penjara seumur hidup pada tahun 2005.