Tim Asuhan Shin Tae Yong Mulai Cetak Sejarah di Piala Asia 2023, Tagar Timnasday Trending di Twitter

Amastya 9 Jun 2022, 08:40
Selebrasi Rachmat Irianto setelah mencetak gol kedua untuk Indoensia./ Screeshoot/ PSSI
Selebrasi Rachmat Irianto setelah mencetak gol kedua untuk Indoensia./ Screeshoot/ PSSI

RIAU24.COM -  Pecinta sepak bola tanah air akhirnya mendapatkan berita baik dari Timnas Indonesia pada Rabu 8 Juni tadi malam setelah menang melawan tuan rumah Kuwait di Stadion Internasional Jaber Al-Ahmad Kuwait dalam Kualifikasi Piala Asia 2023.

Grup asuhan Shin Tae Yong ini berhasil melawan Kuwait dengan skor akhir 2-1 untuk Indonesia.

Kemenangan ini merupakan permulaan yang manis bagi Timnas untuk mencetak sejarah baru agar lolos di Piala Asia 2023.

Dua gol kemenangan Timnas Indonesia dicetak oleh Marc Klok dalam tendang penalti pada menit ke-44  dan Rachmat Irianto menit ke 46'. Dua gol ini membuka peluang besar untuk Timnas Indonesia lolos di Piala Asia 2023.

"Alhamdulillah timnas Indonesia mampu meraih kemenangan pada laga perdana melawan Kuwait. Ini awal yang bagus dan menjadi modal yang baik untuk menghadapi dua laga selanjutnya melawan Yordania dan Nepal," kata Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, dikutip dari website resmi PSSI.

"Semoga timnas Indonesia dapat lolos ke putaran final Piala Asia 2023. Kami berharap pemain tetap fokus, kerja keras, dan disiplin demi meraih target tersebut," tambahnya.

Sementara itu Rachmat Irianto pencetak gol kedua untuk Indonesia dan memiliki posisi sebagai pemain belakang timnas Indonesia mengatakan bahwa ia bersyukur atas kemenangan Indonesia kali ini. Karena pemain Kuwait berlaga di kandang sendiri dan merupakan tim yang kuat.

"Pertandingan yang luar biasa, kami tertinggal terlebih dahulu namun kami mampu membalikkan keadaan dan meraih kemenangan. Toreha tiga poin ini membuat kami percaya diri menatap dua laga selanjutnya. Kami ingin lolos ke Piala Asia 2023," kata Irianto.

Selanjutnya Timnas Indonesia akan menghadapi Yordania pada 11 Juni dan Nepal 14 Juni di tempat yang sama. Juara Grup dan lima runner up terbaik dipastikan akan lolos ke putaran final Piala Asia 2023 mendatang.

Kemenangan tim garuda atas Kuwait membuat tagar #timnasday menjadi trending di twitter. Berikut komentar netizen yang mendukung Indonesia untuk lolos di Piala Asia.

“Greget banget nontonnya! Congrats!!!,” tulis akun samuel bernard.

“Kalian membawa mimpi jutaan rakyat Indonesian utk lolos ke Piala Asia! Ayo buktikan hari ini kita bisa!, “ tulis akun GARAGARABOLA.

Selanjutnya ada juga yang mengucapkan terimakasih kepada pelatih Timnas Shin Tae Yong dan juga wasit yang memimpin laga.

“FT: Kuwait 1 - 2 Indonesia!!Thankyou coach sty!” tulis akun Stevinmon.

“love u bapak wasit (dengan emotikon love),” ungkap akun Manusia spesies langka.

Semoga kemenangan pembuka ini dapat membuat Timnas Indonesia dapat lolos ke kualifikasi Piala Asia 2023 dan mencetak sejarah baru bagi dunia sepak bola Indonesia. BRAVO, Timnas!