Jessica Iskandar Beberkan Awal Mula Jadi Korban Penipuan Rental Mobil

Riko 20 Jul 2022, 19:12
Jessica Iskandar dan sang suami di Podcast Deddy Corbuzier
Jessica Iskandar dan sang suami di Podcast Deddy Corbuzier

RIAU24.COM - Artis Jessica Iskandar menjelaskan awal mula dirinya menjadi korban penipuan bisnis penyewaan mobil dengan total kerugian mencapai lebih dari Rp9,8 miliar.

Dalam podcast Deddy Corbuzier, Jedar yang ditemani sang suami menjelaskan awal mula dirinya ditipu oleh temannya sendiri. 

Ketika itu, dirinya mempercayai seorang teman Jessica yang tertarik dalam bisnis mobil untuk berinvestasi dalam mengelola uang miliknya sebagai investasi bisnis.

Awal mulanya bisnis ini berjalan lancar dimana awal kerja sama uang hasil rental mobil Alphard milik Jessica diterima secara penuh hal inilah yang membuat Jessica yakin akan bisnis nya bersama ST (nama inisial). 

Setelah merentalkan mobil Alphard miliknya Jessica Iskandar pun merentalkan kembali mobil Minichopper miliknya dan ST pun kembali memberikan uang hasil pendapatan awalnya kepada Jessica Iskandar. 

"Nah yang buat aku percaya itu dia minta BPKB dan STNK untuk dipinjam karena yang mau merentalkan pada saat itu adalah pejabat kota, hal ini membuat nama plat Jessica akan dirubah sementara karena yang akan memakai mobil ini adalah seorang pejabat"ungkap Jessica.

Mendengar cerita Jedar, Deddy pun heran mengapa Jessica memberikan STNK dan BPKB nya begitu saja seharusnya paham jika surat surat mobil itu sudah dialihkan maka besar kemungkinan untuk di ambil dan dirubah kepemilikan oleh orang tersebut. Jessica hanya dapat menjelaskan karena ia sudah percaya diawal bahwa ST adalah orang yang profesional. 

"Bagaimana ceritanya bisa sampai Rp 10 miliyar?" Tanya Deddy Corbuzier. 

"Awalnya semua transfer masuk awal sehingga kita sudah percaya dan saya pun setelah di awal itu udah keliatan hasilnya jadinya aku gak pernah liat transferan lagi. Setelah itu dia tawarkan mobile Alphard seken dan orang gadaikan porce 2 jenis untuk aku beli dan di jadikan mobil rental."ungkap Jessica. 

Semua mobil yang ditawarkan ST pun dibeli oleh Jessica menggunakan uangnya dengan total kerugian miliaran. "Nah disaat lu sadar lu ketipu itu kapan Jess?" Tanya Deddy Corbuzier.

Jessica menjawab saat pulang lahiran. 
 
"Disaat pulang lahiran sebelum lebaran kami memiliki uang nganggur $ 20.000 Dollar dan ingin menukarkannya menjadi rupiah senilai Rp 300jt namun setelah dilakukan transaksi ternyata si ST memberikan bukti Transferan palsu ke Jessica" jawab sang suami.

Hal inilah yang membuat Jessica Iskandar sadar bahwa dia ditipu setelah mengeceknya ke Bank data transferan hasil bisnis mobil tersebut bersama suami. 

Kemudian nyatanya hasil bank menunjukkan hanya di awal saja transferan masuk selanjutnya tidak ada lagi uang yang masuk ke rekening. Alhasil Jesica shok dengan musibah yang dialaminya. (Mer)