Justin Bieber Gagalkan Konser Tour Dunianya, Bagaimana Jadwal di Jakarta? 

Zuratul 8 Sep 2022, 08:24
Justin Bieber (bbc)
Justin Bieber (bbc)

RIAU24.COM - Ini bukan kabar yang ingin didengar oleh para Beliebers. Penyanyi Justin Bieber menunda sisa jadwal konser "Justice World Tour" sampai waktu yang tidak ditentukan karena alasan kesehatan. 

Seperti diketahui, Justin mengidap sindrom Ramsay Hunt yang berasal dari virus langka. Hal tersebut sempat menyebabkan wajahnya lumpuh sebagian.

Kabar soal penundaan jadwal konser diumumkan lewat unggahan di media sosial pada Selasa (6/9/2022) waktu Amerika Serikat.

"Saya akan break dari jadwal tur untuk saat ini. Saya akan baik-baik saja, tapi saya butuh waktu untuk istirahat supaya lebih sehat," tulisnya dalam keterangan tersebut.

Lewat unggahan yang sama, Justin juga sempat menjelaskan kondisinya. Ia mengaku memaksakan diri untuk melanjutkan jadwal konsernya di Eropa. Namun, kondisinya justru makin memburuk setelah itu. 

"Saya tampil langsung di enam show dan itu benar-benar berdampak buruk bagi saya," tulis penyanyi asal Kanada tersebut. 

"Akhir pekan lalu, saya tampil di Rock in Rio dan saya melakukan yang terbaik demi para penggemar di Brasil. Tapi setelah turun panggung, saya merasa begitu lelah dan menyadari bahwa saya perlu memprioritaskan kesehatan."

Hal itu yang kemudian membuatnya memutuskan tidak melanjutkan tur dunia dalam waktu yang belum ditentukan.

Sebelumnya, Justin Bieber juga membatalkan konser di Toronto, Kanada, dan Washington DC, AS pada Juni lalu karena alasan yang sama. Justin mengaku keputusan berat ini diambil mengikuti saran dokter yang merawatnya.

"Sulit sekali mengatakan ini. Saya sudah melakukan segala cara supaya sembuh, tapi penyakit saya semakin parah," tulis penyanyi yang namanya melambung berkat video YouTube tersebut.

"Dengan terpaksa saya harus menunda jadwal pertunjukan (perintah dokter). Kepada semua penggemar, saya mencintai kalian dan saya akan beristirahat agar cepat sembuh."

Justin sendiri masih memiliki puluhan jadwal konser lain di seluruh dunia, termasuk di Argentina, Belanda, Uni Emirat Arab, Jepang, Australia, dan Indonesia hingga Maret 2023 mendatang. Ini adalah tur global pertama sejak "Purpose World Tour" pada 2016-2017.

Masih belum diketahui apakah keputusan Justin Bieber menunda tur akan mempengaruhi jadwal konsernya di Indonesia. 

Mengutip lama resmi justinbiebermusic.com, pihak penyelenggara hanya mengatakan bahwa tiket untuk pertunjukan yang dibatalkan akan dikembalikan secara otomatis. Pemegang tiket akan menerima pengembalian dana dalam waktu 30 hari.

(***)