Pintu Galeri Seni London Didobrak Demi Selamatkan Wanita Pingsan yang Ternyata Manekin

Rizka 25 Dec 2022, 15:13
Manekin Galeri Seni London
Manekin Galeri Seni London

RIAU24.COM - Galeri seni menjadi tempat bagi para seniman untuk memajang hasil karyanya. Membuat karya masterpiece memang sudah tugas dari seorang seniman hebat. Apalagi kalau hasil seninya sampai dikira seperti manusia sungguhan. Hal inilah yang terjadi di Inggris.

Saking miripnya dengan manusia, polisi mendobrak pintu galeri seni London di Inggris untuk menyelamatkan seorang “wanita pingsan” di atas meja. Rupanya, “wanita pingsan” tersebut adalah manekin dan merupakan sebuah instalasi seni bernama “Kristina” yang dipajang di galeri seni London.

Instalasi seni tersebut dipesan oleh Steve Lazarides, sebagaimana dilansir Sky News pada 13 Desember.

“Hannah yang bekerja di galeri pada hari itu baru saja mengunci diri dan naik ke atas untuk membuat secangkir teh,” kata Lazarides.

Hannah kemudian terkejut melihat dua petugas polisi di ruang galeri di bagian yang memamerkan dan menjual karya seni serta desain dan dekorasi interior.

Juru Bicara Polisi Metropolitan London mengatakan kepada Artnet News bahwa petugas diperintahkan ke lokasi setelah kantor polisi menerima laporan mengenai orang yang sedang dalam “kesulitan” di galeri seni London.

“Petugas memaksa masuk ke alamat tersebut, di mana mereka menemukan bahwa orang itu sebenarnya adalah manekin,” kata juru bicara tersebut.

Instalasi seni bernama “Kristina” menampilkan manekin wanita yang mengenakan sepatu kets dan hoodie kuning. Wajahnya tertelungkup ke depan dalam semangkuk sup dan rambut pirang panjangnya menutupi wajahnya.

Instalasi seni tersebut dibuat oleh seniman AS, Mark Jenkins, dan terinspirasi dari saudara perempuan Lazarides. Ini rupanya bukan pertama kalinya “Kristina” menimbulkan masalah. Pada Oktober, paramedis dipanggil untuk membantu manekin tersebut, Artnet News melaporkan.

Menurut Laz Emporium, karya tersebut tidak untuk dijual saat ini, tetapi jika galeri menjualnya, maka akan dijual seharga 18.000 pound (Rp 345,7 juta).