Menu

235 Pejabat Pemkab Kepulauan Meranti Dilantik, Ini Pesan Wabup

Ahmad Yuliar 10 Jan 2019, 18:04
235 Pejabat Eselon II, III dan IV Dilingkungan Pemkab Meranti dilantik, Kamis 10 Januari 2019/mad
235 Pejabat Eselon II, III dan IV Dilingkungan Pemkab Meranti dilantik, Kamis 10 Januari 2019/mad

RIAU24.COM - SELATPANJANG - Sebanyak 235 pejabat eselon di lingkungan Pemkab Meranti dilantik dan dikukuhkan, Kamis 10 Januari 2019. Pelantikan itu dilaksanakan di lapangan Futsal Afifa Selatpanjang.

Pejabat yang dilantik oleh Wakil Bupati, Drs H Said Hasym itu terdiri dari sebanyak 11 Pejabat Eselon II, 53 Pejabat Eselon III dan sebanyak 171 Pejabat Eselon IV. Hadir juga Sekda, Yulian Norwis SE MM, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD), Alizar S Sos, dan sejumlah pejabat dari instansi vertikal.

Usai melantik dan mengukuhkan pejabat eselon tersebut Wabup berpesan agar seluruh pejabat bisa segera menyesuaikan diri dan bekerja lebih baik lagi. Apalagi beberapa jabatan diisi dengan pejabat yang baru.

"Kami minta kinerja harus bisa lebih baik. Jangan sampai ada pejabat yang tidak memahami Tupoksi (Tugas Pokok dan Fungsi) nya masing-masing.

Dalam pelantikan tersebut didominasi oleh pejabat yang sama. Karena beberapa OPD mengalami perubahan nama dan statusnya meningkat. Sehingga pejabatnya hanya perlu dikukuhkan saja kembali sesuai dengan nama dan status OPD yang baru.

"Mari bekerja dengan baik dan terus lakukan evaluasi mana pekerjaan yang sudah baik lanjutkan dan mana yang tidak baik tingkatkan lebih baik lagi," ingat Wabup.(***)

Sambungan berita:  
Halaman: 12Lihat Semua