Menu

Peringati Bulan K3, 376 Orang Ikut Donor Darah Eka Hospital

M. Iqbal 30 Jan 2019, 05:28
Donor darah Eka Hospital
Donor darah Eka Hospital

RIAU24.COM - Dalam rangka memperingati Bulan K3 (Kesehatan dan Keselamatan Kerja) tahun 2019, Eka Hospital Pekanbaru kembali menggelar aksi sosial Donor Darah yang dilakukan di Lantai 1 Eka Hospital Pekanbaru. 

Aksi ini sendiri merupakan agenda rutin yang dilakukan oleh Eka Hospital setiap 3 bulan sekali dan menjadi wadah sosial bukan saja bagi karyawan Eka Hospital tetapi juga masyarakat Pekanbaru. Dalam aksi donor darah itu, tercatat 472 orang mendaftar sebagai pendonor.

zxc1

Setelah melalui rangkaian screening berupa pemeriksaan tekanan darah, tinggi badan, berat badan, hb hingga konsultasi dengan dokter, tersaringlah 376 orang yang berhasil mendonorkan darahnya.

Dari kegiatan tersebut, Eka Hospital Pekanbaru didukung oleh beberapa rekanan diantaranya Yayasan Dharmayudha Kusuma Indonesia, Ester C dan Natures Pride.

Yayasan Dharmayuda Kususma Indonesia memberikan souvenir menarik bagi para pendonor. Bagi para pengunjung, Ester C menyediakan pemeriksaan gratis berupa cek kolesterol, gula darah dan kepadatan tulang. Begitu juga dengan Natures Pride.

Halaman: 12Lihat Semua