Menu

Facelift Isuzu MU-X Generasi Terbaru Mulai Terlihat, Ini Tampilan Eksterior dan Dapur Pacunya

TIM BERKAS 34 3 Feb 2019, 19:46
Facelift Isuzu MU-X Generasi Terbaru /int
Facelift Isuzu MU-X Generasi Terbaru /int

RIAU24.COM Isuzu akan memperkenalkan MU-X generasi terbaru pada Maret 2019 mendatang. Kabar ini terlihat dari beredarnya spyshot mobil SUV tersebut yang terbungkus kamuflase saat diuji coba di jalanan Thailand.

Dilansir dari IndianAutosBlog, MU-X akan mendapatkan beberapa ubahan pada sisi eksteriornya seperti pilihan warna dan bumper baru. Dan pada peleknya pun juga akan disematkan satu pelek jenis terbaru.

Bagian interiornya, MU-X dikatakan memiliki trim dan pelapis jok terbaru seperti model yang dipasarkan di Cina.

Sedangkan pada bagian dapur pacunya, MU-X masih tetap mempertahankan dua pilihan mesinnya yaitu RZ4E-TC diesel yang berkapasitas 1.9 liter empat silinder dan 4JJ1-TCS diesel dengan kapasitas 3.0 liter empat silinder.

Pilihan mesin yang pertama adalah memiliki tenaga maksimum hingga 147 hp dengan torsi 350 Nm. Jantung penggerak tersebut ditawarkan dalam 2 pilihan sistem transmisi yaitu manual 6 percepatan dan otomatis 6 percepatan.

Sedangkan pada mesin yang kedua adalah menghasilkan tenaga hingga 174 hp dan torsinya mencapai 380 Nm. Dapur pacu ini dikawinkan dengan transmisi otomatis 6 percepatan dan sistem penggerak 4WD.

Halaman: 12Lihat Semua