Menu

Gubernur Riau Menang Diusung PAN dan PKS, Tapi Malah Dukung Jokowi Dua Periode, Ini Penyebabnya

Riko 20 Feb 2019, 16:07
Gubernur Riau yang baru, Syamsuar MSi dilantik Presiden Jokowi di Istana Negara (foto/int)
Gubernur Riau yang baru, Syamsuar MSi dilantik Presiden Jokowi di Istana Negara (foto/int)

RIAU24.COM -  Rabu 20 Februari 2019, Masyarakat Riau kini memiliki pemimpin baru, yaitu Gubernur Riau Syamsuar. Bersama wakilnya Edy Natar, keduanya dilantik Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara Jakarta. 

Syamsuar-Edy Natar menang di Pilgub Riau berkat perahu Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Partai Amanat Nasional (PAN), dan Nasdem. Seperti diketahui PAN dan PKS saat ini mengusung Capres 02 Prabowo serta Sandiaga Uno di Pilpres 2019.

Walau diusung PKS dan PAN, Gubernur Riau, Syamsuar ternyata lebih mendukung Jokowi-Ma'ruf Amin di Pilpres 2019.

Seperti dilansir dari Kompas, pernyataan dukungan itu disampaikan Syamsuar usai dilantik Jokowi. "Saya berharap beliau bisa dua periode," sebut Syamsuar usai dilantik oleh Presiden Jokowi di Istana Negara, Jakarta, Rabu (20 Februari 2019).

Bagi Syamsuar, Presiden Jokowi selama memimpin banyak berkontribusi untuk Riau. Seperti dari segi pembangunan infrastruktur hingga reformasi agraria.

"Misalnya seperti tadi, kan jalan tol ke Padang belum selesai. Kan program beliau tol Sumatera. Kemarin saya dapat informasi lagi nanti ada tol Riau ke Jambi. Pekerjaan-pekerjaan ini kan masih perlu dilanjutkan," sebut Gubernur Riau Syamsuar.

Halaman: 12Lihat Semua