Menu

Toyota Hadirkan Program TARRA Untuk Permudah Akses Konsumen

M. Iqbal 5 Mar 2019, 17:42
Peluncuran program TARRA milik Toyota (Foto: Istimewa)
Peluncuran program TARRA milik Toyota (Foto: Istimewa)

RIAU24.COM - Mengikuti tren digitalisasi yang semakin berkembang pesat, PT Toyota-Astra Motor selaku distributor tunggal kendaraan Toyota di Indonesia, secara resmi menambah line-up digital approach-nya dengan memperkenalkan Toyota Interactive Virtual Assistant atau disebut “TARRA”.

President Director Toyota-Astra Motor, Yoshihiro Nakata, mengatakan jika kehadiran TARRA diharapkan dapat meningkatkan layanan digital communication approachkepada pelanggan, di tengah-tengah tren perkembangan era digitalisasi dan semakin beragamnya kebutuhan pelanggan.

“TARRA adalah wujud komitmen yang kuat dari Toyota untuk selalu memberikan kemudahan pelanggan dan memenuhi curiousity mereka terhadap produk, teknologi, dan layanan yang dimiliki Toyota,” kata Nakata dalam keterangan resminya yang diterima Riau24.com, Selasa, 5 Maret 2019.

TARRA sendiri hadir sebagai salah satu langkah transformasi digital dalam menjawab kebutuhan pelanggan secara lebih cepat, efektif, dan efisien. Sebab, TARRA mampu merespon secara real time & personalized, selama 24 jam 7 hari.

Sejak tahun 2015, melalui semangat Toyota Let’s Go Beyond, Toyota Indonesia hadir dengan semangat Beyond Product, Beyond Technology, dan Beyond Service, Toyota selalu berupaya memberikan produk, teknologi, dan layanan yang melebihi ekspektasi pelanggan.

Berbagai aktivitas Kaizen (countinous improvement), terus dilakukan untuk menjawab kebutuhan pelanggan yang beragam dan pasar yang semakin dinamis, serta demi memberikan yang terbaik kepada para pelanggan.

Halaman: 12Lihat Semua