Menu

Sindir Jokowi Terkait Klaim MRT, Rizal Ramli: Over Claim Cerminkan Pemikiran Kerdil dan Cupet

M. Iqbal 23 Mar 2019, 12:34
Ekonom Senior, Rizal Ramli
Ekonom Senior, Rizal Ramli

RIAU24.COM - Ekonom Senior, Rizal Ramli menyindir Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mengkaim sepihak jika Moda Raya Terpadu (MRT) adalah keputusan politiknya sewaktu bersama Basuki Tjahaja Purnama (Ahok).

Dia menilai bahwa orang yang melakukan klaim secara berlebihan atau over claim merupakan ciri-ciri orang yang tidak menghargai sumbangan orang dan mencerminkan pola pikir yang kerdil.

zxc1

"Seseorang yg melakukan klaim berlebihan (over-claim), tidak menghargai sumbangan orang lain, mencerminan pola fikir yang kerdil dan cupet. Maaf bangsa Indonesia terlalu besar untuk dipimpin oleh orang2 kerdil dan cupet," cuit Rizal Ramli di akun Twitternya, Jumat, 22 Maret 2019.

Hal itupun ditanggapi oleh Mantan Staf Khusus Menteri ESDM, Muhammad Said Didu. Dia mengatakan jika pencitraan berbasis kebohongan akan membuat rusak negara.

"Apalagi dg pencitraan berbasis kebohongan. Tambah rusak bangsa ini," kata Said Didu menanggapi kicauan Fahri Hamzah.

Sambungan berita: zxc2
Halaman: 12Lihat Semua