Menu

Diikuti 11 Orang Peserta, Alfa Scorpii Gelar Lomba Mio S 1 Liter Dumai-Pakning

M. Iqbal 22 Apr 2019, 05:35
Lomba irit Yamaha Mio S 1 liter dari Dumai-Pakning
Lomba irit Yamaha Mio S 1 liter dari Dumai-Pakning

RIAU24.COM - PT Alfa Scorpii, Minggu, 21 April 2019, kembali mengadakan perlombaan irit 1 liter terhadap Yamaha Mio S. Kali ini, pengguna Mio 5 menempuh rute perjalanan  dari Kota Dumai menuju Sei Pakning, Bengkalis. Perjalanan ini di mulai dari dealer PT Dasatama Yamaha. 

Promosi Bagian Area Ridar, Teguh dalam keterangan rilisnya mengatakan bahwa, adapun tujuan perlombaan ini adalah untuk merubah image boros bahan bakar di masyarakat tentang motor Yamaha.

"Yamaha Mio S ini telah diluncurkan pada akhir Oktober 2017. Yamaha Mio S ini telah di lengkapi teknologi blue core yang efisien, handal, dan bertenaga," kata Teguh dalam keterangan rilisnya, Minggu, 21 April 2019.

Yamaha Mio S sendiri juga sudah dilengkapi dengan ban tubeless, lampu Led, lampu hazard, dan lampu eco  indikator yang berfungsi untuk panduan berkendaraan yang irit.

zxc1

Kemudian, dalam perlombaan Mio S 1 liter ini, diikuti oleh 11 orang yang merupakan konsumen Mio S. Para peserta, lanjut Teguh, sangat bersemangat untuk mengikuti perlombaan ini.

"Setiap motor peserta terlebih dahulu bahan bakar di kosongkan. Kemudian akan di isi kembali dengan bahan bakar pertalite 1 liter. Lalu disegel oleh pihak penyelenggara acara, ini dlakukan untuk  agar ada keseragaman," jelas Teguh.

Dari perlombaan tersebut, pihaknya mendapatkan juara dari lomba irit 1 liter Mio S Dumai - Pakning. Berikut ini peserta yang menang dalam lomba tersebut.

Pemenang pertama berhasil ditraih oleh Ana marsina dengan jarak 66,4 KM dan mendapatkan uang tunai sebesar Rp. 2.000.000.
zxc2

Pemenang kedua diraih oleh Bambang Nasrudin dengan jarak 66 KM dan mendapatkan uang tunai sebesar Rp 1.500.000

"Pemenang terakhir diraih oleh Devi Surianti dengan jarak 64,6 KM dan mendapatkan uang tunai sebesar Rp. 1.000.000," tutup Teguh.