Menu

Hanya Merugikan Rakyat, Ini 4 Penyakit Kronis Politik di Indonesia Versi Presiden PKS

Siswandi 6 Jul 2019, 22:43
Presiden PKS Sohibul Iman
Presiden PKS Sohibul Iman

RIAU24.COM -  Di mata Presiden Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Mohamad Sohibul Iman, saat ini ada 4 penyakit kronis, yang tengah mendera perpolitikan di Tanah Air. Parahnya, akibat penyakit ini, rakyat tidak diuntungkan sama sekali.

Hal itu dilontarkannya saat memberi sambutan dalam kegiatan halal bihalal Ikatan Cendekiawan Muslim Indonesia (ICMI) di Hotel Westin, Jakarta Selatan, Jumat 5 Juli 2019 malam.

"Pertama, politik berbiaya tinggi," terangnya, dilansir republika, Sabtu 6 Juli 2019.

Dikatakan, politik berbiaya tinggi menyebabkan peluang untuk menjadi pemimpin hanya dimiliki orang yang memiliki uang. Padahal, orang tersebut belum tentu memiliki integritas dan kapasitas yang mumpuni.

"Saya kira orang yang berintegritas tapi tak punya isi tas tidak bisa menjawab (terlibat) sirkulasi kepemimpinan nasional," lontarnya.

Kedua, munculnya oligarki politik yang diakibatkan mahalnya biaya politik. Dalam hal ini, pemodal turut terlibat dalam membiayai sesorang agar dapat berkuasa.

Halaman: 12Lihat Semua