Menu

Dentuman Musik di Hangout Cocktail Bar & Kitchen Meresahkan Warga Sekitar, Satpol-PP Pekanbaru Beri Peringatan

Ryan Edi Saputra 20 Jan 2020, 21:18
Ilustrasi Hangout Bar (int)
Ilustrasi Hangout Bar (int)

“Harapan kami agar pemerintah bisa menertibkan tempat hiburan ini, hendaknya keberadaan tempat hiburan itu berwawasan lingkungan, sehingga bisa saling menguntungkan keberadaannya. bukan bikin resah lingkungan,” bebernya.

Ditempat terpisah, Karena adanya laporan keresahan masyarakat terkait keberadan cafe Hangout, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Kasatpol-PP) Kota Pekanbaru Senin (20/1/2020) sire tadi langsung memanggil pihak pengelola.

Kepala Satpol PP Kota Pekanbaru Agus Pramono mengatakan, pihaknya memanggil manajemen untuk bisa menjelaskan laporan warga terhadap Hangout Cocktail Bar & Kitchen. 

"Ada laporan tentu kita respon, benar atau tidak yang dikeluhkan. Hasil pantauan ada terdengar musik tetapi tidak keras," kata dia. 

"Mungkin jam operasional sampai tengah malam. Sesuaikan dengan Perda dan jangan langgar peraturan lain. Jika terbukti melakukan pelanggaran ya kami akan melakukan tindakan tegas," pintanya kepada pengelola.

Sementara itu, Manajemen Hangout Cocktail Bar & Kitchen yang diwakili Humas atas nama Andre mendatangi kantor Satpol PP Pekanbaru. Ia menyebut memang ada protes warga belakangan ini

Halaman: 123Lihat Semua