Menu

Soal Buzzer yang Serang Bintang Emon, Begini Komentar Pengamat IT

M. Iqbal 18 Jun 2020, 16:02
Komika Bintang Emon
Komika Bintang Emon

RIAU24.COM - Pengamat IT dari Vaksincom Alfons A. Tanujaya meminta kepada masyarakat untuk tidak asal menyebut pihak yang berada di balik 'penyerang' Bintang Emon.

Dilansir dari Suara.com, Kamis, 18 Juni 2020, pada perkembangannya, muncul beberapa spekulasi yang menjurus pada pihak yang diduga menjadi 'otak' di balik serangan buzzer tersebut.

Termasuk adanya tudingan bahwa para buzzer yang dimaksud adalah 'kiriman' dari pemerintah, yang tidak menerima sentilan Bintang Emon terhadap penanganan kasus penyiraman air keras kepada Novel Baswedan.

"Soal buzzer (yang diduga terkait) dengan KSP (Kantor Staf Presiden), kita juga harus hati-hati, jangan terperangkap dalam dua arus kepentingan," terang Alfons, Kamis 18 Juni 2020.

Dia menilai, banyak pihak tidak bertanggungjawab yang bisa memanfaatkan viralnya kasus Bintang Emon demi kepentingan mereka.

"Di sini ada pihak pro pemerintah dan oposisi yang semuanya siap sedia memainkan peranan dan menaikkan tagar untuk kepentingannya masing-masing," jelasnya.

Halaman: 12Lihat Semua