Menu

Blak-blakan, Nakes Ini Terang-terangan Dukung Wawancara Najwa Shihab Dengan ‘Kursi Kosong’ Menkes: Rasanya Kami Disia-siakan

Siswandi 29 Sep 2020, 15:54
Wawqncara Najwa dengan kursi kosong Menkes Terawan.  Foto: int
Wawqncara Najwa dengan kursi kosong Menkes Terawan. Foto: int

“Dikatakan tak disiplin menjalankan protokol kesehatan. Padahal banyak hal yang masih harus dibenahi di level sistem, seperti ketersediaan APD (alat pelindung diri) dan keamanan fasilitas ruang rawat,” cuitnya lagi.  

Tak hanya,  para tim medis semakin prihatin saat tidak ada satu pun pemberitaan tentang Menkes Terawan Agus Putranto yang membela dokter, saat ada seorang politisi meragukan jumlah dokter yang wafat.

Padahal politisi itu merujuk data Kemenkes yang hanya menyebut 32 dokter wafat. Angka itu memang jauh di bawah catatan Ikatan Dokter Indonesia (IDI), yang menyatakan korban Covud-19 dari kalangan dokter telah mencapai 100  orang.  

Tak sampai di situ,  rasa kecewa kembali dirasakan para nakes.  Hal itu masih merupakan buntut pernyataan Menkes Terawan. 

Ketika banyak pihak merasa khawatir karena jumlah dokter yang banyak berkurang, Terawan malah mengatakan masih ada ribuan tenaga dokter cadangan. 

“Seolah mereka yang tumbang begitu mudah digantikan. Tidak terdengar bagaimana arahannya agar jumlah yang terdampak bisa ditekan,” kesalnya. 

Halaman: 123Lihat Semua