Menu

Kata AHY, Tiga Minggu Menghilang Moeldoko Bukan Tambah Bernas, Ternyata Bohong Lagi

Satria Utama 30 Mar 2021, 05:57
AHY vs Moeldoko
AHY vs Moeldoko

RIAU24.COM -  Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko akhirnya muncul di depan publik setelah tiga minggu menghilang. Kemunculan Moeldoko itu untuk menyampaikan alasannya ikut terlibat dalam upaya menggulingkan Ketua Umum Partai Demokrat.

Kemunculan Moeldoko itu langsung ditanggapi Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY. Dia  menyayangkan pernyataan Kepala Staf Kepresidenan (KSP) Moeldoko yang mendiskreditkan partainya. 

"Kita pikir setelah lebih tiga minggu tak bersuara KSP Moeldoko akan mengeluarkan argumen yang bernas ternyata cuma pernyataan bohong lagi dan bohong lagi," ujar AHY di Kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Senin (29/3).

Ia menegaskan, pernyataan Moeldoko terkait ideologi Partai Demokrat adalah salah. Kemudian AHY bertanya balik, apakah ideologi yang dianut oleh mantan Panglima TNI itu.

"Kami juga patut bertanya, apa sebenarnya ideologi yang dianut oleh KSP Moeldoko? Saya ulangi, kami patut bertanya, apa sebenarnya ideologi yang dianut KSP Moeldoko?" tanya AHY.

AHY kembali bertanya, ideologi yang dianut Moeldoko apakah memang sesuatu yang bersifat fitnah yang tidak bertanggung jawab. Sehingga hasilnya nanti justru membuat perpecahan. "Tolong dijawab," tegas AHY.

Halaman: 12Lihat Semua